Philanthropy Asia Summit 2024
Kredit foto: Philanthropy Asia Summit 2024

SINGAPURA – Sebagai upaya mendorong inisiatif solusi berbasis alam (nature-based solutions/NbS), World Resources Insitute (WRI) Indonesia berkesempatan untuk memperkenalkan NbS Tool dalam acara Philanthropy Asia Summit (PAS) 2024: Partners in Action di Singapura, pada Selasa, 16 April lalu. PAS 2024 merupakan acara tahunan yang mengumpulkan dan menghubungkan para filantropis global dan regional demi mendorong aksi iklim lintas sektor.

“Kami sangat bangga dapat memperkenalkan NbS Tool kepada pegiat iklim se-Asia Tenggara. Potensi dari solusi berbasis alam di kawasan ini sangat besar dan memerlukan bantuan para pihak dari berbagai sektor agar pengembangannya dapat maksimal, termasuk pemerintah, sektor swasta, filantropi, organisasi non-pemerintah (NGO) lokal, serta masyarakat. Dukungan filantropi sangat penting untuk mengkatalisasi hadirnya proyek-proyek NbS berkualitas tinggi,” ujar Dewi R. Sari, NbS Manager WRI Indonesia sekaligus NbS Tool Lead yang berbicara pada sesi bertema ‘Mendorong Aksi Menuju Dunia yang Positif-Iklim’.  Selain WRI Indonesia, sesi yang menyoroti aksi dan solusi iklim yang berasal dari alam tersebut juga menampilkan para pembicara dari Mandai Nature, The Nature Conservancy, UBS Group, Conservation International, dan Wildlife Conservation Society. 

Philanthropy Asia Summit 2024
Sebagian pembicara dan peserta dari sesi ‘Mendorong Aksi Menuju Dunia yang Positif-Iklim’ yang diadakan oleh SCeNe Coalition di Philanthropy Asia Summit 2024. Kredit foto: Sakinah Ummu Haniy/WRI Indonesia

NbS Tool adalah alat berbasis web yang dikembangkan dengan tujuan untuk mempercepat terciptanya proyek-proyek terkait solusi berbasis alam berkualitas tinggi yang dapat memberikan tiga manfaat sekaligus, yaitu manfaat bagi manusia, iklim, dan alam.  Dengan dukungan dari Google.org, NbS Tool mencakup fitur berisi analisis dan penyediaan data yang penting untuk pengembangan proyek bagi organisasi garis depan (frontline organization/FO) serta menampilkan proyek-proyek berkualitas untuk menarik potensi pendanaan iklim.

Platform NbS Tool dikembangkan oleh WRI Indonesia sebagai bagian dari Southeast Asia Climate and Nature-based Solutions (SCeNe) Coalition yakni kolaborasi antara 8 organisasi masyarakat sipil di tingkat Asia Tenggara yang mendorong akselerasi serta peningkatan implementasi dan investasi solusi berbasis alam di kawasan Asia Tenggara.

Saat ini, SCeNe Coalition juga sedang mengembangkan NbS Portfolio dan NbS Incubator yang nantinya akan diintegrasikan ke dalam sistem NbS Tool. Harapannya, para pengguna, baik calon investor maupun organisasi, dapat dengan mudah menciptakan, meningkatkan kualitas, memantau, serta mengevaluasi proyek NbS di Asia Tenggara.